DENPASAR, 13/10/2017, RSUP SANGLAH Denpasar bekerjasama dengan DharmaWanita Persatuan RSUP Sanglah menggelar pemeriksaan Tes IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) dan SADANIS (Pemeriksaan Payudara Klinis) gratis pada tanggal 13 & 14 di sesi pertama dan tanggal 20 & 21 untuk sesi kedua. Kegiatan ini  merupakan bagian dari program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang telah dicanangkan oleh Kemenkes yang bertujuan untuk menditeksi dini kanker serviks dan kanker payudara. Untuk pemeriksaan ini RSUP Sanglah menyiapkan sejumlah dokter spesialis diantaranya dokter spesialis genokolgi yang berjumlah 5 orang, dokter spesialis onkologi 3 orang dan dokter spesialis radiologi sebanyak 10 orang.

Para pegawai dan Anggota Dharma Wanita Persatuan RSUP Sanglah menyambut baik digelarnya acara ini. Di hari pertama sudah terdaftar 486 orang peserta.  Direktur Utama RSUP Sanglah Denpasar, dr I Wayan Sudana,M.Kes menyambut baik acara pemeriksaan gratis ini yang sangat bermanfaat bagi para wanita. “Saya menyambut baik acara ini karena sangat bermanfaat buat para ibu – ibu. Disamping ini merupakan Program Nasional dari Ibu Negara, Iriana Jokowi, program ini tentu sangat bermanfaat bagi para pegawai wanita RSUP sanglah”, ujar Sudana

Senada dengan Direktur Utama, Ketua Dharma Wanita Persatuan RSUP Sanglah dr. Pande Putu Juli Anandasari, Sp.Rad juga menyambut antusias kegiatan ini. “Sesuai dengan progam nasional yang telah dilaksanakan oleh Irina Jokowi, saya sangat menyambut baik kegiatan ini karena sangat penting untuk mediteksi anggota dharma wanita dan seluruh karyawan RSUP Sanglah agar bebas kanker serviks dan payudara” ujar Juli. Lebih lanjut dokter spesialis radiologi ini menjelaskan bahwa disamping pemeriksaan IVA dan Sadanis, juga akan dilakukan treatment bagi mereka yang ditemukan kelainan yang mengarah kepada kanker serviks dan kanker payudara.

Salah satu dokter Obstetri dan Ginekologi yang terlibat dalam pemeriksaan ini menjelaskan bahwa pemeriksaan IVA sendiri merupakan salah satu cara untuk melakukan deteksi dini kelainan pada mulut rahim atau serviks uteri, yang bisa menyebabkan terjadinya kanker serviks pada wanita. Pemeriksaan ini cukup murah dan mudah dilakukan. “kita hanya mengoleskan asam asetat, asam cuka biasa dengan concern kadar sekitar 3-5 persen, dioleskan di mulut rahim. Kemudian dinilai secara langsung apakah ada kelainan. Kelainan yang kita lihat itu berupa lesi putih, bercak putih. Pada saat itu juga bisa diketahui” ucapnya disela-sela pemeriksaan.

Disela-sela kegiatan, Bunga salah seorang pegawai RSUP Sanglah yang ikut dalam kegiatan pemeriksaan menyatakan sangat berterima kasih atas terselenggaranya pemeriksaan gratis yang sangat bermanfaat bagi wanita ini. “Saya sangat berterima kasih, kami sudah di fasilitasi pemeriksaan yang vital buat para wanita dan saya berharap agar RSUP Sanglah Denpasar rutin mengadakan pemeriksaan ini secara gratis” ujar Bunga.  (Humas RSUP Sanglah DPS)

 

IMG_0003 IMG_9976 IMG_9968 IMG_9963

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

deneme bonusu veren siteler - takipcimx 1000 - buy tiktok likes - buy tiktok likes - gizli hesap görme - deneme bonusu veren siteler - deneme bonusu veren siteler - Twitch viewer bots - Betnano giriş - vozol - instagram download video