Direktur Mutu & Akreditasi Pelayanan Kesehatan KEMENKES drg Farichah Hanum,M.Kes bersama Tim melakukan monev terhadap kesiapan RSUP Sanglah dalam penanganan Cpvid-19 di RSUP Sanglah. Kegiatan ini sekaligus sebagai persiapan Bali Reborn atau Bali Green untuk pembukaan Pariwisata Bali.
Dr I Wayan Sudana, M.kes, Direktur Utama RSUP Sanglah dalam sambutannya menyampaikan perjalanan Covid-19 dan berbagai usaha yang telah dilakukan RSUP Sanglah selama menghadapi Pandemi. Dinamika Pandemi yang selalu berubah mengharuskan RSUP Sanglah melakukan berbagai adjusment untuk memastikan pelayanan berjalan dengan baik.
“Dalam Pandemi ini, RSUP Sanglah setiap hari, setiap saat RSUP Sanglah siap. Dan rutin melakukan monev untuk memastikan setiap kebutuhan pelayanan sesuai dengan dinamika Covid-19 di lapangan. Sampai saat ini persediaan untuk pelayanan Covid tetap terkendali”, ujar Sudana.
(Humas RSUP Sanglah)