SEJARAH SINGKAT

Instalasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) pada awalnya berada dibawah Direktorat Keuangan  yaitu tepatnya dibawah Sub Bagian Akuntansi & Verifikasi dengan nama Billing Sistem. Pada saat itu pengembangan Sistem di RSUP Sanglah masih menggunakan jasa pihak III yaitu PT. Buana Varia Komputama. Seiring berjalannya waktu dan karena pertimbangan biaya, maka kerjasama dengan pihak ke III tersebut diputuskan untuk tidak bekerjasama lagi pada tahun 2012. Kemudian RSUP Sanglah membeli SIMRS kepada PT. Pariko. Berdasarkan PERMENKES No. 82 tahun 2013 khususnya pasal 3 (tiga), mewajibkan semua Rumah Sakit menggunakan SIMRS, dan pada pasal 4 (empat) menyatakan bahwa setiap Rumah Sakit harus melaksanakan pengelolaan dan pengembangan SIMRS. Maka atas dasar tersebut RS mulai mengembangkan aplikasi secara mandiri. Pembentukan menjadi Instalasi yaitu berdasarkan keputusan Direktur Utama Rumah Sakit Sanglah Denpasar No. RSUP/SK-HK.00.06-D23/0850 tentang Pembentukan Instalasi Elektronik Data Processing (EDP) Rumah Sakit Umum Sanglah Denpasar. Dalam perkembangannya Instalasi SIMRS mengalami 3 (tiga) kali perubahan nama yaitu berdasarkan Surat Keputusan Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar, Nomor : HK.02.04/SK.IV-C.11.D23/1127/2014 tentang Perubahan Nama Instalasi di lingkungan Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah, mengubah nama Instalasi dari Instalasi Electronic Data Processing menjadi Instalasi Teknologi Informasi. Berdasarkan Keputusan Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar, Nomor : HK.02.03/SK.XIV.4.3.1/38749/2020 tentang Pembentukan Sistem Informasi Rumah Sakit di Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar. Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar, Nomor : HK.02.03/SK.IV.4.3.1/18404/2021 tentang Perubahan Nama Instalasi Sistem Informasi Rumah Sakit menjadi Instalasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit di Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah.

Komponen Dalam Pelayanan IT

Pelayanan yang dapat diberikan oelh Instalasi SIMRS dalam melayani konsumen internal adalah :

Divisi Software

Memberikan pelayanan dalam pembuatan system aplikasi pada semua unit kerja, berikut dengan perbaikan dan pengembangan system. Melakukan mekanisme bridging dengan sistem yang luar yang diterapkan di RSUP Sanglah.

Divisi Hardware

Memberi pelayanan dalam hal perbaikan kerusakan pada komputer maupun printer, memastikan persediaan alat penunjang komputer sehingga bila ada alat yang tidak bisa berfungsi dengan cepat bisa diganti dengan alat backup.

Divisi Administrasi dan Pelatihan

Menerima keluhan dari seluruh user mengenai permasalahan yang terjadi dalam menggunkan aplikasi SIMRS. Melakukan pelatihan SIMRS jika diperlukan oleh user. Melengkapi segala bentuk administrasi dalam Instalasi seperti pembuatan SPO, laporan bulanan, laporan triwulan dan melengkapi dokumen perencanaan pengadaan barang.

Melayani konsumen External yaitu bridging sistem dengan V-Claim, INA-CBG, SISRUTE, PACS sistem, SIRS Online.

PROFIL SDM

Profil Sumber Daya Manusia pada Instalasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit adalah sebagai berikut

No.Nama PegawaiKategori SDMPendidikan
1I Nyoman Sudara Arimbawa, S.KomPranata Komputer AhliS1
2Nengah Merta Suyadnya,S.TPranata Komputer AhliS1
3I Gede Arya Adi Putera, S.KomPranata Komputer AhliS1
4I Made Purnama Yasa, S.KomPranata Komputer AhliS1
5Ida Bagus Pradnyanegara, S.KomPranata Komputer AhliS1
6Putu Andhika Wahyudi Putra, S.KomPranata Komputer AhliS1
7I Nyoman Krisnahadi Surya, S.KomPranata Komputer AhliS1
8Gde Indra Prayogi, S.TPranata Komputer AhliS1
9I Made Adi Kumara, STPranata Komputer AhliS1
10Putu Gede Panji Kresna, S.KomPranata Komputer AhliS1
11Putu Arsa Wiguna, S.KomPranata Komputer AhliS1
12Putu Andhika Pramana Putra, S.KomPranata Komputer AhliS1
13Ni Putu Striratna Devi Wedayanti, S.KomPranata KomputerS1
14I Dewa Gde Hendra Yuliarta, A.MdPranata KomputerD-III
15I Wayan Oktamadi, A.MdPranata KomputerD-III
16Made Suryadana, A.MdPranata KomputerD-III
17Ni Wayan Wahyu Surdyanti, A.MdPranata KomputerD-III
18Rahmat Fajari, A.MdPranata KomputerD-III
19Gede Wira Adhi Bharata, A.MdPranata KomputerD-III
20I Putu N. Wibawa Karnanta, A.MdPranata KomputerD-III
21Ni Made AstariPengadministrasian UmumD-III
22Made Aksara AdigunaPengadministrasian UmumD-I
23A.A Raka PemayunPengadministrasian UmumSLTA

Fasilitas Pada Instalasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS)

Saat ini Instalasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit menempati 2 ruangan di gedung manajemen RSUP Sanglah.

  • Satu ruangan digunakan untuk kepala Instalasi,SIMRS, Penanggung Jawab Hardware serta Staf Hardware.
  • Satu ruangan digunakan untuk Penanggung Jawab  Software, Penanggung Jawab Pengembangan dan Pelatihan, Programmer, Administrasi dan Help Desk atau Troubleshooting

Fasilitas :

  • Komputer kerja sebanyak 19 unit
  • Komputer Server sebanyak 11 unit
  • Telpon internal 2 unit
  • AC 24 jam
  • Listrik Emergency 24 jam

Instalasi Sistem Informasi Manajemen
Rumah Sakit (SIMRS)

deneme bonusu veren siteler - takipcimx 1000 - buy tiktok likes - buy tiktok likes - gizli hesap görme - deneme bonusu veren siteler - deneme bonusu veren siteler - Twitch viewer bots - Betnano giriş - vozol